Kita tidak perlu lagi mencopy-paste tulisan ke google translate
untuk mendengarkan mesin membacakan tulisan kita. Ternyata, Ms. Office juga
bisa membacakan tulisan kita secara otomatis looh!
Kini, kita bisa dengan mudah belajar listening Bahasa Inggris
tanpa perlu online. Selain itu, kita juga bisa mendengarkan dokumen kita
dibacakan dan kita bisa sambil melakukan pekerjaan lain.
Namun, program ini akan bekerja di Ms. Office 2010 ke atas.
Langsung saja, hal yang harus dilakukan adalah:
1. Klik tanda panah ke bawah yang terletak di atas (terletak di
sebelah icon repeat typing)
2. Pilih More
Commands
3. Setelah muncul tampilan Word
Options, pilih Speak yang ada di kotak sebelah kiri,
kemudian klik tombol Add.
Setelah itu, pilihan klik akan berpindah dari kotak kiri ke kanan. Klik OK.
4. Selamat mencoba ^^.
Note: Jika posisi kursor ada di satu kata, maka Ms.Office hanya
akan membaca kata saja. Jika ingin dibacakan banyak kata/kalimat, kita harus
menseleksi/memblok kata-kata yang ingin dibacakan.
No comments:
Post a Comment